Berani Hidup Tanpa Uang Tanpa Utang?

Hari Jumat lalu, 12 Agustus, aku menyambangi Gramedia Central Park untuk berburu buku. Selain deretan novel yang sedang kuperhatikan ada keramaian yang menarik perhatianku. Sayup-sayup kudengar kalimat "Berani hidup tanpa uang tanpa utang?" kalimatnya seakan menggelitik yah?! Karena penasaran, ku hampiri keramaian di ruang depan Gramedia, dan ternyata sedang terselenggara bincang-bincang dengan seorang penulis yang sedang meluncurkan buku terbarunya.

Berani hidup tanpa uang tanpa utang? Seakan jargon yang utopia ya?! Hampir semua pembaca blog ini pasti akan bilang itu mustahil! Betul tidak? Aku pun, pada awalnya merasa ragu dan tidak percaya dengan kalimat lecutan itu. Hingga akhirnya aku mengikuti perbincangan yang menarik dengan Pak Cipto Junaedy seorang pengusaha, penulis buku, pembicara serta mentor bisnis properti.

Berikut cuplikan perbincangan dengan Pak Cipto mengenai strateginya hidup tanpa uang tanpa utang dan bagaimana menjalankan bisnis properti tanpa utang.


Dari perbincangan ini ada banyak hal-hal yang menjadi pembelajaran dalam kehidupan, dan tertulis secara gamblang untuk dipelajari dan diamalkan dalam buku Strategi B25 dan Kata-Kata Lecutan Harian. Prinsip hidup untuk memberikan kemudahan, melakukan tindakan dan contoh yang baik dalam kehidupan, selalu belajar menggali ilmu bermanfaat dan menyebarkannya kepada orang-orang menjadi landasan utama untuk menjalankan strategi berbisnis properti tanpa uang tanpa utang.


Penyerahan Buku Strategi B25 dan 101 dari Pihak Gramedia ke Pak Cipto
Jajaran Buku Pak Cipto di Kelompok Best Seller
Mas Rio, dulu bekerja di luar negeri dengan gaji tinggi, namun kembali ke Indonesia dan belajar berbisnis properti dengan Pak Cipto.
Pak Dadang seorang arsitek yang kini menjadi murid Pak Cipto dan mengembangkan bisnis properti
Pak Eko, Murid Pak Cipto. Dulu ia adalah pegawai di Matahari dan sekarang menjadi pengusaha properti

Mas Rio, Pak Dadang dan Pak Eko adalah murid-murid Pak Cipto yang menjadi bukti nyata penerapan strategi hidup tanpa uang tanpa utang. Ilmu-ilmunya mereka pelajari melalui buku-buku yang ditulis oleh Pak Cipto. Ingin memulai bisnis properti tanpa uang tanpa utang? Silakan pelajari prinsip-prinsip dan strateginya di Buku Strategi B25 dan Kata-Kata Lecutan Harian.

Buku Strategi B25 akan memberikan ajaran serta tips memulai dan menjalankan bisnis properti tanpa uang tanpa utang. Buku ini dijual seharga Rp. 120.000,- di Gramedia.

Buku Kata-Kata Lecutan Harian ini berisi kata-kata lecutan dan motivasi untuk senantiasa berbuat kebaikan dan hidup tanpa utang. Buku ini bisa didapatkan di Gramedia seharga Rp. 60.000,-







1 comment

your comment awaiting moderation