Siap Pintar di Masa Pandemi

Masa-masa pandemi memang memberikan tantangan di setiap aktivitas kehidupan ya, tak terkecuali untuk urusan pendidikan. Satu setengah tahun dunia pendidikan dihajar dengan metode pembelajaran virtual maupun hybrid, gabungan antara belajar online maupun tatap muka langsung. Metode pembelajaran yang tentu masih sangat awam bagi sebagian besar tenaga pendidik, siswa juga tentunya tantangan tersendiri bagi para orang tua.

Aku sendiri seorang pekerja yang sudah cakap dan terbiasa dengan dunia digital merasa kewalahan ketika dipaksa belajar online di tengah waktu studi magister ku dua tahun terakhir, bukan karena metodenya, tetapi karena padatnya durasi belajar, kejenuhan screen time penggunaan gadget sehari penuh, padatnya tugas setiap mata kuliah hingga koordinasi-koordinasi tambahan yang harus dilakukan dengan teman belajar kelompok. Apa kabarnya siswa-siswi PAUD, Sekolah Dasar, dan Sekolah-sekolah menengah? Pastinya punya keluh kesah yang muncul selama pembelajaran daring.

Belajar daring selama kuliah

Sebagai contoh, aku memiliki dua keponakan yang sekarang duduk di kelas 4 dan 5 sekolah dasar, namun dengan lokasi yang berbeda, ternyata tuntutan dan beban pembelajarannya pun berbeda. Ghifa, keponakanku kelas 4 SD yang bersekolah di Jakarta, menurutku punya beban-beban belajar yang ‘agak lebih berat’ dengan Bening, keponakan yang bersekolah di kampung halamanku, Kabupaten Tegal. Seringkali orang tua Ghifa meminta bantuan untuk pelajaran-pelajaran sekolah yang sulit dimengerti terutama Bahasa Inggris. Ya mungkin, karena adanya keterbatasan pengetahuan orang tua saat mendampingi belajar online dan juga keterbatasan penyampaian pelajaran dari tenaga pengajarnya. Sebagai informasi tambahan, keponakanku Ghifa mengikuti pelajaran daring penuh sejak ditetapkan belajar daring, hingga semester lalu. Bisa dipahami, Bahasa Inggris bukan Bahasa Ibu kita, dan belum pernah pula mengikuti kursu-kursus sebelumnya. Mata pelajaran Bahasa Inggris menjadi momok tersendiri bagi keponakanku yang satu ini.

Ghifa belajar di rumah

Lain halnya persoalan yang dihadapi Bening, keponakanku di kampung. Orangtuanya jarang meminta bantuan padaku perihal tugas-tugas sekolah, sesekali hanya bertanya dan ingin memastikan cara perhitungan dan jawaban-jawaban matematika yang sudah dilakukan sudah benar. Mungkin, karena ada perbedaan kebijakan metode belajar juga ya. Beruntungnya, Bening masih mendapatkan kesempatan belajar hybrid, online via WhatsApp Group dan juga beberapa kali dalam seminggu ada Pertemuan Tatap Muka ke Sekolah. Mungkin metode hybrid ini menjadi salah satu faktor ya, Bening bisa lebih survive dan lebih mudah memahami pelajaran sekolahnya selama masa pandemi.

Bening belajar dengan metode hybrid di Sekolah

Tapi, tetap saja ya baik metode belajar daring maupun hybrid memiliki tantangannya masing-masing, dan terkadang siswa-siswi pun memerlukan bantuan pengajaran pendamping. Di masa pandemi seperti sekarang ini ya tentu saja opsi terbaik untuk membantu siswa-siswi siap pintar ya dengan bantuan situs belajar online.

Salah satu situs belajar online yang bisa menjadi pilihan terbaik orang tua ya Kelas Pintar. Metode pembelajaran yang ditawarkan Kelas Pintar yang paling ku suka adalah Metode Pintar dan Personal. Karena memang ya masing-masing siswa punya preferensi dan cara belajar yang berbeda-beda, kedua keponakanku saja, punya cara belajar dan daya tangkap yang berbeda. Metode pendekatan Personal yang digunakan Kelas Pintar dalam menyampaikan materi dilakukan dengan penyesuaian karakter siswa, baik melalui Visual, Audio ataupun Kinestetik.

Selain pendekatan Personal, Kelas Pintar pun berupaya memastikan kurikulum Pendidikan di Indonesia bisa diserap oleh siswa-siswi bimbingan Kelas Pintar dengan menggunakan metode pembelajaran Pintar, dengan pendekatan Learn, Practice dan Test.

Dengan sistem pembelajaran Personal dan Pintar, situs belajar online Kelas Pintar yang dibuat terintegrasi dan didesain untuk meningkatkan minat belajar dan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran tentu dapat menunjang siswa-siswi mendapatkan nilai akademis yang lebih baik, semua siswa siap pintar di masa pandemi!

Situs belajar online Kelas Pintar juga berupaya mengintegrasikan murid, guru dan orang tua untuk menguatkan dan mensinergikan peran guru, sekolah dan orang tua dalam proses pembelajaran siswa melalui platform belajar online yang terintegrasi. Platform belajar online Kelas Pintar memiliki fitur rekaman proses belajar siswa untuk digunakan sebagai bahan analisa bagi guru, orang tua dan sekolah dalam memahami karakter, potensi dan kesulitan siswa dalam belajar.

Banyak fitur solusi belajar yang ditawarkan sebagai penunjang proses pembelajaran:

  1. Program Kelas Pintar Regular dengan materi pembelajaran berupa video pembelajaran, soal latihan dan simulasi ujian.
  2. Ada pula fitur TANYA sebagai solusi cepat jika ada ada pertanyaan-pertanyaan seputar mata pelajaran siswa.
  3. Tersedia pula bank SOAL untuk melatih kemampuan siswa sebelum mengikuti ujian.
  4. Dan yang menarik, ada pendampingan GURU dari Kelas Pintar selama siswa belajar di rumah saja loh!


Cara bergabung dan mengikuti program Kelas Pintar pun sangat mudah dengan Langkah-langkah berikut:

  1. Unduh aplikasi Kelas Pintar di iOS atau di PlayStore
  2. Buat akun Kelas Pintar
  3. Masukkan data diri
  4. Pilih kelas; dan
  5. Mulai belajar dengan Kelas Pintar.

Semakin mudah mendapatkan bimbingan belajar bukan? Jangan jadikan pandemi sebagai alasan dan hambatan belajar yaa, tetap semangat para orang tua, tenaga pengajar dan murid-murid!