Buitenzorg Palace


"Every journey starts with a single step." – Confucius

"Buitenzorg Palace itu apa?" tanyaku pada seorang teman, yudith, yang mengenalkan kosakata "Buitenzorg" pertama kali padaku.

Oh ternyata Buitenzorg adalah nama yang diberikan untuk kota Bogor oleh orang-orang Belanda pada masa dulu, masa penjajahan tepatnya,. Buitenzorg artinya kota tanpa kecemasan, konon para gubernur jenderal Belanda dan Inggris yang penat dengan urusan politik di Jakarta pergi dan beristirahat di Bogor untuk bersantai. Hingga akhirnya dibangunlah tempat peristirahatan yang diberi nama Buitenzorg Palace. Setelah Indonesia merdeka, Buitenzorg Palace ini menjadi Istana Presiden. Hingga kini, istana ini hanya digunakan oleh Presiden Soekarno, Presiden pertama Indonesia. Banyak koleksi-koleksi Presiden Soekarno yang disimpan dan dipajang di sini. Masyarakat umum bisa saja masuk dan melihat-lihat istana ini tetapi harus terlebih dulu mengurus perizinan kepada petugas.

Buitenzorg Palace

Buitenzorg Palace ini kemudian dikembangkan menjadi pusat penelitian tumbuhan dan hewan, yang kini kita kenal dengan nama Kebun Raya Bogor.


Pintu Utama Kebun Raya Bogor

Di dalam Kebun Raya Bogor ini ada banyak objek wisata yang bisa kita kunjungi. Mulai dari Monumen Lady Raffles, yang merupakan monumen untuk mengenang kepergian istri Sir Thomas Stamford Raffles, Lady Olivia Mariamne. Untuk bisa menikmati semua objek wisata itu, kita cukup membayar Rp. 14.000,00 di pintu masuk dan kita sudah bisa mengelilingi Kebun Raya Bogor.
Asal tahu saja, Kebun Raya Bogor ini sangat luas sekali, aku dan teman-teman pernah mengelilingi Kebun Raya Bogor dengan berjalan kaki dan itu sangaaaaaaaaaaaatttttt melelahkan! Hahahah :D. Jika mau mengelilingi Kebun Raya Bogor disarankan menggunakan mobil wisata yang tersedia di samping Garden Shop, dan tentu ada biaya tambahan :)

Ada juga Treub Laboratory yang merupakan tempat penelitian botani yang dulunya digunakan oleh Melchiour Treub, yang merupakan seorang ahli botani dari Belanda.

Museum Zoology, dulunya disebut kantor Bulao karena warnanya biru, menyimpan ribuan hewan yang diawetkan dan hewan tiruan yang ada di Indonesia.

Jembatan Merah yang fenomenal di kalangan remaja, karena mitosnya, sepasang kekasih yang melewati jembatan ini akan mengakhiri hubungan mereka, huhuhu.

Mau mencoba menanam dan melihat bibit-bibit bungan anggrek? Kita bisa bermain-main di Orchidarium. Bagaimana jika ingin menikmati keindahan bunga anggrek yang sudah bermekaran? Ratusan jenis anggrek yang sudah mekar dipajang di Griya Anggrek.

Monumen Lady Raffles

Treub Laboratory


Museum Zoology

Jembatan Merah

Orchidarium

Griya Anggrek


Looking at the beauty of Pink Orchid :)


Arrghh, like a paradise, lol! Ah, jadi inget pas di sini ngebayangin pre-wedding di sini pasti seru :p


Kecantikan itu seringkali tersembunyi, ini masih di Griya Anggrek loh

Yup, dari semua objek wisata yang ada di Kebun Raya Bogor sih aku rekomenin banget ke Griya Anggrek! Tempatnya cantik! Dan ga akan bosen deh muterin tempat ini dengan segala keindahan yang ada di dalamnya ;)




No comments

your comment awaiting moderation